Rabu, 30 Juni 2010

Rara..you're my inspiration

Menikah dan mempunyai anak ada di baris terakhir dari my wish list saya di tahun 2007. Saat itu saya sedang menikmati enaknya punya uang sendiri dari hasil bekerja. Selain itu, saya juga sedang mengeksplorasi tiap tempat hiburan dan belanja di Jakarta karena saya anak daerah yang hampir tidak pernah menyicip kopi di kafe ataupun nongkrong di mall untuk sekedar ngobrol.

Tuhan berkata lain, saya menemukan cinta sejati saya dan akhirnya kami menjalin hubungan dalam kurun waktu pacaran yang singkat. Hanya 4 bulan dari hari pertama kami bertemu saya memutuskan untuk menikah. 8-8-2008 hari bersejarah itu. Tuhan memang ajaib, 1 bulan setelah menikah, saya dinyatakan mengandung, kami dikaruniai seorang anak! Hanya lepas 1 hari sesudah ulang tahun saya di tahun 2009, Maria Aubrey Rarasati hadir ke dunia. 12 Juni adalah hari yang membuat bangga hati.

Kehadiran Rara, demikian panggilannya, memberi banyak warna. Setelah 1 tahun ini berjalan,saya baru menyadari indahnya pelajaran hidup darinya. Saya alokasikan waktu saya untuk menemaninya nonton Barney sambil minum susu, daripada dihabiskan untuk nongkrong dengan teman. Saya menyadari bahwa saya sekarang lebih menjaga kesehatan, dan membatasi minum kopi. Lucunya, sekarang saya selalu membaca ingredients setiap kemasan makanan sebelum saya membelinya, saya tidak pernah melakukan hal ini seumur hidup saya sebelum punya Rara.



Melihat dia tersenyum senang dan aktif setiap hari, merupakan harta saya yang sangat berharga. Setiap perkembangan baru (yang kadang saya juga tidak bisa jadi saksi pertama), adalah momen yang sangat indah.

Rara, you are my inspiration.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar